English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

Mahasiswa PNUP Ciptakan Maccaki.Edu: Bimbel Hybrid yang Bikin Belajar Sains Jadi Seru

01 Dec 2025 - 07:45 WITA · 01 Dec 2025 - 16:15 WITA · PUBLIC RELATION · 229

(HumasPNUP) - Lima mahasiswa Jurusan Teknik Informatika dan Komputer Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) mengembangkan terobosan baru di dunia pendidikan melalui platform Maccaki.Edu. Platform bimbingan belajar hybrid ini menerapkan konsep experiential learning, mengubah cara siswa belajar dari sekadar menghafal menjadi memahami melalui praktik langsung.

Tim yang terdiri dari Raihan Thami, Nia Mandasari, Farid Agustiawan, Nurul Ilma, dan Syal Sabilah Nur Syifa menciptakan metode pembelajaran yang lebih aplikatif dan menyenangkan, berbeda dari bimbel konvensional yang hanya fokus pada pengulangan soal.

"Brand kami sudah hadir di media sosial dan website," ungkap Raihan Thami selaku ketua tim.

Experiential learning yang diterapkan menekankan keterlibatan aktif siswa dalam proses belajar. Mereka tidak hanya mendengarkan penjelasan, tetapi terlibat langsung dalam aktivitas yang memungkinkan interaksi nyata dengan materi pembelajaran, menjadikan pengalaman belajar lebih kontekstual dan berkesan.

Maccaki.Edu hadir menjawab berbagai tantangan pendidikan saat ini, mulai dari menurunnya minat belajar sains, transformasi sistem pendidikan nasional, hingga pesatnya perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI).

Platform ini dirancang untuk mendampingi siswa dari tingkat SD hingga SMA dalam memahami konsep sains dan matematika, mempersiapkan Tes Kemampuan Akademik (TKA) serta ujian masuk perguruan tinggi, sekaligus mengasah kemampuan berpikir kritis dan rasa ingin tahu.

Kehadiran Maccaki.Edu tidak hanya memberikan manfaat bagi para pelajar, tetapi juga membuka peluang bagi mahasiswa PNUP untuk berkontribusi sebagai pengajar, fasilitator, dan inovator di bidang pendidikan.

"Harapannya ini bisa menjadi Project-Based Learning (PBL) yang melibatkan dosen dan mahasiswa," jelas Raihan Thami, Minggu (30/11/2025).

Dengan konsep yang diusung, Maccaki.Edu menjadi penghubung kolaborasi antara kampus, siswa, dan masyarakat luas. Langkah awal ini diharapkan dapat berkembang menjadi gerakan besar dalam menciptakan ekosistem belajar yang inklusif, adaptif, dan relevan dengan kebutuhan generasi muda Indonesia.

Eddy Tungadi, S.T., M.T., selaku dosen pendamping, mengajak berbagai pihak untuk mendukung Maccaki.Edu sebagai bagian dari karya anak bangsa dalam Program Mahasiswa Wirausaha PNUP.

"Menuju inovasi, kebermanfaatan, dan dampak nyata," tutup dosen JTIK tersebut.


@poltek_upg