English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

PNUP-UI Kerja Sama Melatih Pengelola Pusat Karier Perguruan Tinggi

13 Aug 2018 - 12:36 WITA · PUBLIC RELATION · 6,317

Career Centre and Tracer Study Politeknik Negeri Ujung Pandang (CCTS PNUP) mengadakan Pelatihan Pengembangan Pusat Karier Perguruan Tinggi dan Pelatihan Analisis, Presentasi, dan Pelaporan Tracer Study. Dalam pelaksanaannya, CCTS PNUP menggandeng Career Development Centre Universitas Indonesia (CDC UI). Kegiatan yang berlangsung selama dua hari di Kampus I PNUP (12-13/8) diikuti oleh para ketua dan pengelola pusat karier perguruan tinggi se-Indonesia Timur.

Pembantu Direktur IV PNUP, Tri Hartono, LRSC, M. Chem. Eng., saat menutup acara berharap agar usai mengikuti pelatihan para peserta dapat memperoleh manfaat bagi perkembangan dan kemajuan tracer study di perguruan tinggi masing-masing. Hal ini dikarenakan pada pelatihan ini diajarkan bagaimana cara menganalisis, presentasi dan pelaporan mengenai tracer study. Selain di berikan materi, peserta juga melakukan praktik dan secara langsung ditanggapi oleh narasumber, Sandra Fikawati selaku Ketua CDC UI dan juga peserta lain sehingga pelatihan ini benar-benar memberikan pengalaman yang menyeluruh tentang tracer study.

Sementara itu menurut Yuliani, H.R., M. Eng., selaku Kepala Unit CCTS PNUP kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kemampuan pengelola pusat karier dalam menjalankan fungsi dan tugas yaitu pengenalan karier terhadap mahasiswa, calon alumni, dan alumni guna memasuki dunia kerja. Selain itu, juga sangat meudahkan dalam sistem penelusuran alumni.

Para peserta sangat antusias dalam mengikuti pelatihan terlebih setelah tahu pentingnya keberadaan pusat karier bagi perguruan tinggi. Peserta mendapat gambaran lebih detail melalui pemaparan yang dibawakan oleh Ketua CDC UI yang berjudul Gambaran Umum Pusat Karier. Secara umum pusat karier di setiap perguruan tinggi berfungsi untuk melakukan program persiapan karier melalui seminar dan pelatihan , melakukan pengembangan yang diberikan secara rutin, dan melakukan program rekrutmen, job fair, magang dan tracer. Khusus untuk kegiatan tracer study berupa upaya untuk mendata keberadaan tempat kerja, masa tunggu, dan posisi pada pekerjaan untuk mengetahui keadaan alumni.