English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

PNUP Peringati Hari Sumpah Pemuda Ke-94 : Bersatu Bangun Bangsa

28 Oct 2022 - 21:11 WITA · PUBLIC RELATION · 893

Civitas Akademika dan Tendik Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) melaksanakan peringatan hari sumpah pemuda ke-94 secara khidmat berlangsung di lapangan parkir utama gedung direktorat kampus I PNUP Tamalanrea Makassar, Jumat, 28 Oktober 2022.

Bertindak selaku pembina upacara Wadir 2 PNUP Dr Sirajuddin Omsa SE MEd Mgmt dalam sambutannya berharap peringatan hari sumpah pemuda ke-94 menjadi momentum bersatu bangun bangsa. Ia meminta seluruh komponen untuk bersatu padu dalam membawa almamater tercinta PNUP mampu berdaya saing tinggi serta menjadikannya sebagai pendidikan vokasi terbaik di Indonesia.

"Sesuai tema sumpah pemuda ke-94 mari bersatu bangun bangsa". Ucap dosen akuntansi ini.

Upacara peringatan hari sumpah pemuda yang diikuti oleh seluruh civitas akademika mulai dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.