Pembukaan RKT 2026, Direktur Prof Jamal : Bangun Integrasi, Riset & Inovasi Digital PNUP
(HumasPNUP) Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) hari ini menyelenggarakan acara Pembukaan Rencana Kerja Tahunan (RKT) Tahun Anggaran 2026. Acara yang berlangsung di kampus PNUP ini dibuka langsung oleh Direktur PNUP, Prof. Ir. Jamal, S.T., M.T., dan dihadiri oleh perwakilan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi. Dengan tema "Membangun Politeknik Unggul Melalui Integrasi Kurikulum Industri, Riset Terapan, dan Inovasi Digital", pembukaan dilaksanakan di Aula lantai 3 PNUP pada Jumat, 09 Mei 2025.
Dalam laporan kegiatan, Ketua Panitia Dr. Hasmar Halim, S.T., M.T., menyampaikan bahwa kegiatan RKT merupakan agenda penting bagi PNUP dalam menyusun rencana program dan anggaran untuk tahun anggaran mendatang. "RKT Tahun Anggaran 2026 ini menjadi momentum strategis bagi PNUP untuk merumuskan program kerja yang selaras dengan visi dan misi perguruan tinggi serta kebijakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi," ungkap Dr. Hasmar.
Dalam sambutannya sekaligus membuka acara secara resmi, Direktur PNUP Prof. Ir. Jamal, S.T., M.T., menyampaikan arahan pentingnya perencanaan yang matang dalam menghadapi tantangan pendidikan vokasi di masa depan. "Perencanaan program dan anggaran yang baik merupakan fondasi utama bagi PNUP untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Melalui RKT ini, kita harus memastikan seluruh program kerja dapat mendukung visi PNUP menjadi politeknik unggul dan berdaya saing global. Tentu salah satu kendala yang harus kita atasi saat ini adalah tidak boleh lagi ada gedung mangkrak, untuk mendapatkan anggaran harus menyelesaikan Gedung Sipil terlebih dahulu," tegas Prof. Jamal.
Acara pembukaan RKT ini juga diisi dengan pemaparan materi dari Doddy Tri Hardiyanto, Penanggung Jawab Program dan Anggaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Dalam presentasinya, beliau menyampaikan kebijakan terkini mengenai program dan anggaran pendidikan tinggi vokasi. "Pemerintah terus mendorong penguatan pendidikan vokasi melalui berbagai kebijakan yang mendukung link and match antara perguruan tinggi dan dunia industri. Perencanaan anggaran yang tepat sasaran menjadi kunci dalam mewujudkan pendidikan vokasi yang berkualitas," papar Doddy.
Setelah pemaparan materi, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian pagu indikatif PNUP oleh Wakil Direktur Bidang Perencanaan, Kerja Sama, dan Sistem Informasi, Dr. Ridhawati, S.T., M.T. Pembagian pagu indikatif ini menjadi acuan bagi seluruh unit kerja di lingkungan PNUP untuk menyusun rencana program dan anggaran di tahun 2026.
"Kami berharap melalui pembukaan RKT ini, seluruh unit kerja di PNUP dapat menyusun rencana program dan anggaran dengan tepat, efektif, dan efisien. Dengan perencanaan yang matang, kami yakin PNUP akan mampu memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan pendidikan vokasi di Indonesia," tutup Prof. Jamal.
Kegiatan pembukaan RKT PNUP Tahun Anggaran 2026 dihadiri oleh jajaran pimpinan, kepala jurusan, kepala program studi, serta seluruh kepala unit kerja di lingkungan PNUP. Setelah acara pembukaan ini, rangkaian kegiatan penyusunan RKT akan dilanjutkan dengan rapat-rapat teknis di masing-masing unit kerja.